Nova adalah salah satu tokoh superhero yang ada pada komik Marvel. Superhero ini diciptakan oleh Marv Wolfman dan John Buscema. Nova pertama kali muncul pada komik berjudul Nova #1 yang diterbitkan pada bulan September 1976. Pada tahun 2011, Nova berada pada posisi 98 dari daftar 100 superhero terpopuler versi IGN.
Siapakah Nova? Kisah superhero Nova berawal ketika planet Xandar dalam keadaan kacau dan hanya ada satu orang elit dari Nova Corps yang selamat bernama Rhomann Dey. Rhomann kemudaia melarikan diri ke kota New York dan bertemu dengan seorang remaja SMA bernama Richard Rider. Rhomann kemudian memberikan seragam dan kekuatan pasukan Nova Corps pada Rider. Sejak saat ini Richard Rider menjadi sosok superhero dan biasanya bekerjasama dengan Spider-Man dan Thor.
Bertugas di Bumi Nova memang memiliki tugas ganda. Selain menciptakan kedamaian di bumi. Nova juga menjadi penghubung antara pihak bumi (SHIELD) dan Xandar (Nova Corps). Pada masa perang saudara (Civil War), Steve Rogers merekrut Nova sebagai anggota dari Secret Avengers. Ia sempat dikirim ke planet Mars untuk menyelidiki operasi Roxxon di sana. Nova hampir tewas dalam operasi tersebut namun beruntung Steve Roger berhasil menyelamatkannya.
Sebagai seorang superhero, Nova memiliki kekuatan super yang berasal dari kostumnya. Kostum tersebut mengandung teknologi Xandarian (orang Xandar) yang menyalurkan energi yang luar biasa pada pemakainya. Dengan kostum tersebut Nova memiliki kekuatan luar biasa seperti kecepatan, daya tahan, dan juga mampu terbang di angkasa. Helm yang Nova gunakan juga memiliki banyak keunggulan seperti radio, teleskop, sensor night vision serta oksigen sehingga Nova bisa hidup bebas di planet mana pun meskipun tak ada oksigen di sana.
This post have 0 komentar
EmoticonEmoticon